ADVERTORIALBERITAKUTAI TIMUR

Listrik dan Air Bersih Warga Tepian Langsat Terhambat, Joni: Pemerintah Harus Prioritaskan Kebutuhan Dasar Rakyat!

Longtime.id – Ketua DPRD Kutai Timur (Kutim), Joni, geram mendengar keluhan warga Desa Tepian Langsat, Kecamatan Bengalon, terkait pelayanan listrik dan air bersih yang belum memadai. Ia menegaskan bahwa dua kebutuhan dasar ini harus menjadi prioritas utama pemerintah.

“Ini masalah serius! Listrik dan air bersih merupakan hak fundamental masyarakat yang harus dipenuhi. Pemerintah tidak boleh tinggal diam,” tegas Joni saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (14/5/2024).

Joni menjelaskan, keluhan warga Desa Tepian Langsat soal listrik telah ia sampaikan kepada pihak PLN Kutai Timur. Namun, realisasi program masih terhambat anggaran dari pusat.

“Saya sudah koordinasi dengan PLN. Katanya, tinggal menunggu anggaran dari pusat. Kenapa harus menunggu lama? Masyarakat butuh solusi sekarang!,” ujar politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini.

Ia menambahkan, Desa Tepian Langsat memiliki potensi besar untuk berkembang. Namun, minimnya infrastruktur seperti listrik dan air bersih menghambat kemajuan desa.

“Warga di sana mayoritas berpenghasilan rendah. Tapi, mereka punya semangat untuk meningkatkan taraf hidup. Pemerintah harus hadir dan membantu mereka,” jelas Joni.

Berbeda dengan masalah listrik, kendala utama air bersih di Desa Tepian Langsat adalah tidak adanya pusat distribusi air.”PDAM tidak bisa menjangkau ke sana. Saya minta pemerintah segera mencari solusi,” tegas Joni.

Sebagai perwakilan rakyat, Joni berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak masyarakat Desa Tepian Langsat dan daerah lain di Kutim yang masih tertinggal dalam hal pelayanan dasar.

“Saya tidak akan tinggal diam. Saya akan terus dorong pemerintah untuk segera menyelesaikan masalah ini,” pungkasnya. (Red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button