ADVERTORIALBERITA

Jelang HUT Bontang, Tim Korsik Satpol PP Gelar Gladi Bersih

(Dok. Satuan Polisi Pamong Praja Bontang).

Longtime.id – Sebanyak 40 anggota Tim Korps Musik (Korsik) dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bontang melakukan gladi bersih jelang upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Bontang ke-23, yang jatuh pada 12 Oktober 2022. Persiapan itu untuk membentuk kekompakan tim dalam memainkan nada dan irama.

“Tiap tahun kami mengisi perayaan HUT Bontang. Makanya selama 4 hari anggota aktif latihan di lapangan Bessai Berinta,” kata Kepala Satpol PP Bontang Ahmad Yani, Selasa (11/10).

Ahmad Yani mengatakan tim korsik memang sering tampil di berbagai peringatan. Baik HUT Bontang maupun kemerdekaan Indonesia. Ia menyebut, pihaknya terus mengasah keterampilan anggotanya. Dengan begitu, kekompakan tim dalam memainkan alunan nada dan bunyi terbentuk rapi.

“Sehingga mereka paham apa yang harus dilakukan saat tampil diperingatan besar nanti maupun peringatan kegiatan lainnya,” sebutnya.

Dirinya berharap, dengan latihan yang ada, personil Satpol PP mampu menghasilkan penampilan terbaik dalam peringatan nanti. “Semoga diperingatan nanti berjalan sukses dan lancar,” tambah pria ramah senyum itu. (adv/kominfo)

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
@media print { .stream-item-above-post } }