Hotel Atlet Tanpa Pengelola, DPRD Kaltim Minta Pemprov Cari Solusi

Longtime.id – Hotel Atlet, salah satu fasilitas penunjang ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2008 silam di Kalimantan Timur, telah mengalami renovasi signifikan. Namun, hingga kini, bangunan tersebut masih belum memiliki pengelola resmi dan belum dimanfaatkan secara optimal.
Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Fuad Fakhruddin, mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur untuk segera mengambil langkah konkret dalam menentukan arah pengelolaan dan pemanfaatan Hotel Atlet.
Fuad mengatakan tidak terkelola dengan baiknya hotel selama ini diperlukan satu langkah pasti sehingga hotel tersebut dapat kembali berfungsi dengan baik dan dapat menyumbangkan peningkatan ekonomi daerah.
“Hotel ini memiliki peluang untuk menjadi ikon pariwisata baru yang mendukung kegiatan ekonomi daerah, terutama di sektor wisata dan event,” terangnya.
Fuad juga menyarankan agar Pemprov menjalin kerja sama dengan pihak swasta dalam pengelolaan hotel. Ia meyakini, pola kerja sama ini mampu mengoptimalkan fungsi hotel tanpa harus membebani keuangan daerah.
“Pengelolaan oleh pihak swasta menjadi solusi yang efektif. Hotel ini bisa menghasilkan pendapatan yang mendukung PAD, dan tidak hanya menjadi beban pemerintah,” ucapnya.
Dirinya menekankan ketika terjadinya kerja sama dengan pihak swasta pentingnya pengelolaan yang profesional sehingga hotel ini tidak sekedar beroperasi, tetapi juga memberikan dampak positif bagi daerah.
“Jika hotel ini dikelola dengan baik, ini akan menjadi bukti bahwa aset daerah dapat memberikan dampak ekonomi yang signifikan. Kami berharap ini bisa menjadi model pengelolaan yang menguntungkan bagi daerah lainnya,” pungkasnya. (Adv/Sb/Mam/DPRDKaltim)