Faisal Dorong Pemkot Bontang Gelar Kesiapsiagaan Bencana Bagi Generasi Muda

Longtime.id – Anggota Komisi III DPRD Bontang, Faisal, mengusulkan agar Pemerintah Kota Bontang mengadakan pelatihan khusus untuk penanggulangan dan kesiapsiagaan menghadapi kebakaran.
Menurut Faisal, pelatihan ini sangat penting mengingat meningkatnya insiden kebakaran, terutama di kawasan padat penduduk seperti Kelurahan Loktuan.
Berdasarkan data terbaru, sepanjang Januari hingga Juni 2024, telah terjadi 88 insiden kebakaran, termasuk 14 di antaranya melibatkan rumah di kawasan padat penduduk.
Faisal menyarankan agar pelatihan ini juga dirancang dalam bentuk kompetisi yang dapat melibatkan kalangan muda dan masyarakat umum sebagai peserta.
Usulan ini pun melihat kegiatan di Kalimantan Selatan, di mana setiap akhir tahun diselenggarakan lomba kesiapsiagaan bencana.
Kata dia, konsep serupa bisa diterapkan di Bontang untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi pemuda dalam mengantisipasi bencana kebakaran.
“Generasi muda perlu dilibatkan agar dapat bergerak cepat saat terjadi kebakaran. Selama ini kita sering mengadakan bimbingan teknis, maka mengapa tidak menyelenggarakan bimtek khusus untuk kesiapsiagaan menghadapi kebakaran” ujar Faisal.
Lebih lanjut, politisi Partai NasDem ini turut menyoroti potensi bahaya dari instalasi listrik yang sudah usang di sejumlah area.
Ia mendorong PLN secara berkala memeriksa kondisi kabel yang mungkin telah rusak dan berisiko tinggi menimbulkan kebakaran. Selain itu, dirinya turut mengimbau agar masyarakat diberikan sosialisasi tentang pentingnya menggunakan kabel yang memenuhi standar keamanan.
“Melalui pelatihan dan sosialisasi, masyarakat Bontang diharap lebih siap dan sigap menghadapi potensi kebakaran di lingkungannya,” pungkas Faisal.(*)