Longsor Gunung Elai Diminta Segera Direspons
(Dok. Longtime.id)
Longtime.id – Komisi III DPRD Bontang meminta dinas terkait menindaklanjuti longsor yang terjadi di sungai Betlehem, Kelurahan Gunung Elai. Pasalnya kejadian itu mendapat keluhan dari warga sekitar, lantaran bertahun-tahun tak kunjung dilakukan penurapan.
“Keluhan warga musti segera direspons. Jangan sampe longsornya makin parah. Apalagi banyak bangunan rumah di sekitarnya,” ujar anggota Komisi III DPRD Bontang Faisal saat meninjau lokasi longsor, Senin (22/5).
Penyebab longsor dipicu adanya drainase buntu, sehingga air meluap di sekitar sungai yang tidak diturap. Akibatnya beberapa dinding bangunan retak dan patah. Selain itu, juga menyebabkan penyempitan pada sungai.
Ahli Muda Jabatan Fungsional Pengelola Sumber Daya Air Dinas PUPR Kota Bontang Bambang Permadi mengatakan, akan mencoba mengusulkan di APBD Perubahan 2023 terkait penanganan longsor tersebut. “Kami coba usulkan di perubahan,” katanya.
Adapun pengerjaan nantinya akan dilakukan secara swakelola bersama TNI Bontang dengan pengerjaan type II agar lebih efektif dan efisien. “Karena kalau pakai sistem tender di perubahan waktunya sempit,” imbuhnya. (Adv/DPRD)