Klinik WPM Dispora Kukar Lampaui Target
Tenggarong– Sangat membanggakan! Program Klinik Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM) yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) resmi mencatat capaian fantastis: target 100 persen tuntas sepanjang tahun 2025.
Kabid Kepemudaan dan Kewirausahaan Dispora Kukar, Dery Wardhana, tidak dapat menyembunyikan rasa bangganya saat mengumumkan keberhasilan tersebut.
“Alhamdulillah, semua pelatihan berjalan lancar, peserta antusias luar biasa, dan target 100% tercapai tepat waktu,” ujarnya.
Sepanjang tahun 2025, Klinik WPM mencatatkan aktivitas yang sangat padat. Sebanyak 250 pemuda mengikuti pelatihan intensif dengan materi lengkap, mulai dari digital marketing, strategi branding, manajemen keuangan, hingga scale-up usaha yang relevan dengan kebutuhan pasar saat ini.
Dispora Kukar juga melaksanakan roadshow sharing usaha ke berbagai kecamatan untuk memastikan akses pelatihan tidak hanya terpusat di Tenggarong. Konsep jemput bola ini terbukti efektif meningkatkan partisipasi pemuda dari wilayah pedalaman.
Dari keseluruhan peserta, sektor kuliner menjadi primadona dengan kontribusi mencapai 50 persen. Sisanya bergerak di bidang kriya, jasa digital, desain, hingga industri kreatif. Pola ini mengindikasikan bahwa anak muda Kukar semakin peka dan adaptif terhadap peluang bisnis.
Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2020, Klinik Wirausaha Kukar telah membina lebih dari 2.000 pemuda dan berhasil melahirkan ratusan bisnis baru yang masih eksis hingga hari ini. Banyak alumni yang kini berkembang dari sekadar usaha rumahan menjadi UMKM dengan omzet yang stabil.
Misi utama program ini adalah mencetak pemuda yang bermental kreator, bukan hanya pencari kerja.
“Kami ingin pemuda Kukar tidak cuma jadi pencari kerja, tapi pencipta lapangan kerja. Klinik ini bukti nyata bahwa berwirausaha itu mudah dan menjanjikan,” katanya.
Dispora Kukar memastikan bahwa program ini tidak akan berhenti di tahun 2025. Tahun depan, kuota peserta akan ditingkatkan, materi pelatihan diperluas, dan kolaborasi dengan pelaku industri akan diperbanyak guna memaksimalkan kualitas pelatihan.
Klinik WPM kini menjadi salah satu program kepemudaan yang paling diminati karena memberikan ilmu yang dapat langsung dipraktekkan, lengkap dengan pendampingan dan mentoring usaha.
Dengan capaian penuh tahun ini, pesan Dispora Kukar sangat jelas: Klinik Wirausaha Kukar 100% Pemuda Kukar 100% Berani Berusaha!



