ADVERTORIALBERAUBERITA

SMPN 1 Bontang Usung Tema Laut dan Inovasi Lingkungan, Raih Juara Harapan III di BCC 2025

Longtime.id – SMP Negeri 1 Kota Bontang kembali mendapat apresiasi atas berhasil mendapatkan Juara Harapan III pada ajang Bontang City Carnival (BCC) 2025, yang digelar Sabtu (25/10/2025) lalu.

Keberhasilan tersebut diumumkan resmi oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang, bersamaan dengan pengumuman pemenang Pawai Budaya dan BCC 2025. Dengan mengusung tema “Berlayar di Lautan Ilmu, Berinovasi Selamatkan Bumi,” SMPN 1 Bontang tampil memukau lewat kostum daur ulang yang mencerminkan kepedulian terhadap lingkungan.

Kepala SMPN 1 Bontang, Riyanto, mengungkapkan rasa bangganya atas capaian tersebut. Ia menilai hasil ini merupakan buah kerja keras dan kekompakan seluruh warga sekolah.

“Alhamdulillah, ini pencapaian bersama. Semua pihak berperan dalam menyiapkan penampilan terbaik hingga akhirnya kami bisa meraih hasil ini,” ucapnya, Minggu (2/11/2025).

Meski bangga dengan penghargaan yang diraih, Riyanto menegaskan bahwa yang terpenting bagi sekolahnya adalah ikut berpartisipasi memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 Kota Bontang melalui kegiatan tahunan BCC.

Ia menambahkan, konsep yang diangkat selaras dengan karakteristik Kota Bontang yang dikenal sebagai kota pesisir.

“Bontang dikelilingi laut dengan potensi besar di sektor kelautan dan pariwisata. Itu yang kami jadikan inspirasi utama,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa tema inovasi selamatkan bumi diwujudkan melalui penggunaan bahan bekas dalam pembuatan kostum karnaval. Langkah tersebut menjadi wujud nyata kampanye lingkungan yang digagas siswa dan guru.

“Kami ingin menularkan pesan agar masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman,” imbuhnya.

Riyanto berharap, semangat inovatif dan peduli lingkungan ini bisa terus dijaga oleh seluruh siswa. “Semoga SMPN 1 Bontang dapat terus berpartisipasi dan berinovasi di BCC setiap tahunnya,” pungkasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
@media print { .stream-item-above-post } }